WahanaNews - PematangSiantar I Forum Konsultasi Publik Tahun 2022-2027 yang dilaksanakan di Ball Room, Hotel Sapadia Kota Pematangsiantar, Rabu (6/4).
Acara tersebut dihadiri oleh Komandan Kodim 0207/Simalungun Letkol Inf Roly Souhoka, S.I.P beserta Forkopimda Plus Kota Pematangsiantar dan para Kadis Pemerintahan Kota Pematangsiantar.
Baca Juga:
Banleg DPRK: Raqan RPJMD Telah Memuat Seluruh Visi Misi Wali Kota, Pengentasan Defisit Jadi Prioritas
Acara Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD Kota Pematangsiantar diawali dengan Laporan Pembukaan Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD Kota Pematangsiantar Tahun 2022-2027 oleh Plt Kepala BAPPEDA Kota Pematangsiantar.
Yang dilanjutkan Penandatanganan Berita Acara Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD Kota Pematangsiantar dan Paparan Narasumber serta tanya jawab yang diakhiri dengan foto bersama.
Acara tersebut terlaksana dengan mengedepankan Musyawarah dalam mupakat.[bgr]