Simalungun - WahanaNews I Lokot Nasution pengusaha muda yang sudah sukses saat ini, ia adalah warga Nagori Panombean Baru, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun. Nasution sendiri saat dikonfirmasi terkait kesuksesannya Jum'at (4/8)jam 10,00 Wib dikediaman pribadinya mengatakan.
Menurut keterangan Nasution, dirinya saat ini sudah mengeluti beberapa jenis usaha diantaranya kedai grosir, pengepul kelapa makan dan juga salah satu agen BRI link. Namun dibalik kesuksesannya ia mengakui banyak campur tangan pihak Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Baca Juga:
Pj Wali Kota Padang Terbitkan Surat Edaran Terkait Pengolahan Sampah oleh Badan Usaha
Ia sangat bersyukur kepada BRI, karena selain kerja kerasnya, BRI juga turut berperan. "Dalam arti kata penyertaaan atau penambahan modal usaha adalah kucuran dari BRI, karena BRI adalah salah satu bank yang dipercaya oleh pemerintah untuk menyalurkan pinjaman lunak untuk masyarakat luas, atau yang lebih dikenal program kredit usaha rakyat (KUR)".
Bahkan saat ini ia juga telah dipercaya oleh BRI untuk menjadi salah agen BRI link agar dapat membantu masyarakat bertransaksi. Karena dengan adanya BRI link masyarakat sangat terbantu, karena tidak perlu repot repot harus mendatangi kantor BRI. Apalagi kita yang tinggal dikampung kampung, ujar Nasution.
Ia sangat bangga menjadi nasabah BRI dan ia juga berucap BRI terus berkembang dan sukses agar bisa membantu lingkungan sekitar lewat program corporate sosial responsibility (CSR) nya. Agar lebih dekat terhadap masyarakat dimanapun keberadaannya, ujar Nasution.[bgr]