WahanaNews - Simalungun I Kepala Kepolisian Resor Simalungun jajaran Polda Sumatera Utara AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., berkunjung ke Kantor Pengadilan Negeri Simalungun, Jalan Asahan KM. 4 Marihat Baris, Pematang, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun. Selasa(2/8) sekira Pukul.10.00 WIB.
Maksud kedatang Kapolres Simalungun yang didampingi oleh Kasatfung Polres Simalungun untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Polres Simalungun.
Baca Juga:
UPTD PSA Gunungsitoli-Kejari Jalin Kerjasama Bidang Datun Layanan Sosial Anak
Rombongan Kapolres Simalungun disambut hangat oleh Ketua Pengadilan Negeri Simalungun Dr. Nurnaningsih Amriani, SH., MH., dan selanjutnya kedua pejabat terlibat pembicaraan seputra Kamtibmas.
Dalam sambutannya AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., mengucapkan, "Trimakasih saya ucapkan kepada Ibu Ketua Pengadilan Negeri Simalungun Dr. Nurnaningsih Amriani, SH., MH., bersama jajaran yang sudah meluangkan waktu menerima kunjungan kami dari jajaran Polres Simalungun.
Saya Kapolres Simalungun ijin memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Polres Simalungun, dengan harapan kehadiran pejabat baru semakin mempererat silaturahmi antar kedua instansi, berkenaan dengan penanganan perkara yang terjadi di wilayah hukum Polres Simalungun, karena Pengadilan Negeri merupakan bagian dari Crime Justice System (CJS).
Baca Juga:
Polsek Perdagangan Gelar Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke-79 di Nagori Panombean Baru
Ia juga menambahkan, Dengan silaturahmi yang kokoh antar penegak hukum maka segala koordinasi penanganan suatu perkara akan mudah, sehingga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terpelihara dengan baik, merajut tali silaturahmi sekaligus memperkuat sinergitas yang baik antara Pengadilan Negeri Simalungun dan Polres Simalungun.
Selain itu, kunjungan ini juga dapat saling memberikan masukan atau saran serta menjalin komunikasi dan sinergitas yang positif dalam pelaksanaan tugas.
Kami dari Pihak Kepolisian Resor Simalungun siap membackup gangguan kamtibmas jika dibutuhkan, mari bersama kita tingkatkan kembali hubungan sinergitas dalam pelaksanaan tugas kita sehingga dapat terintegritas satu samalain". tandas AKBP Ronald.
Sementara itu Ketua Pengadilan Negeri Simalungun Dr. Nurnaningsih Amriani, SH., MH., menyambut rombongan Kapolres Simalungun dengan hangat.
Kata Ketua Pengadilan Simalungun, "Saya Ketua Pengadilan Negeri Simalungun Dr. Nurnaningsih Amriani, SH., MH., menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan hangat dari Bapak Kapolres Simalungun bersama Pejabat Utama Polres simalungun dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan Jalinan Sinergitas yang telah berjalan dengan baik tentu akan meningkatkan tingkat menjadi lebih baik.
Semoga pertemuan ini dapat menguatkan dan meningkatkan sinergitas yang selama ini terbangun dengan baik, sehingga selalu bersinergi dan berkordinasi dan melayani masyarakat di wilayah hukum polres simalungun.
Selanjutnya Ketua PN berharap dengan cara kordinasi dan komunikasi antara CJS diantaranya mengumpulkan dan menyerap semua persoalan kemudian semua pemangku kepentingan melakukan sharing dan komunikasi efektif secar terfokus untuk mencari solusi, dengan seperti itu diharapkan tercapai harmonisasi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban".ungkap Nurnaningsih.
Terlihat dalam kegiatan silaturahmi tersebut Kapolres Simalungun Akbp Ronald Fredy C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., Ketua Pengadilan Negeri Simalungun Dr. Nurnaningsih Amriani, SH., MH., Wakil Ketua PN Simalungun Golom Silitonga, SH., MH., PANITERA PN Simalungun Robin Nenggolan, SH., MH., Kasat Lantas Polres Simalungun Akp Hendrik Fernandes Aritonang, S.I.K., M.H., Kasat Narkoba Polres Simalungun Akp Adi Haryono, SH., Kasat Intelkam Polres Simalungun Iptu Teguh.,KBO Reskrim Iptu L. Sirait.[bgr]