"Saat ini ketiga tersangka telah diamankan di Mako Polres Simalungun guna proses hukum selanjutnya, Terhadap para tersangka juga masih dalam tahap proses pemeriksaan dan pengembangan dari beberapa Polres terkait kejahatan yang dilakukan mereka, "kata Kasat Reskrim.
Atas kejadian ini Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP. Rachmat Aribowo, S.I.K., M.H., menghimbau masyarakat untuk dapat menjaga barang-barang berharaga mengingat saat ini Bulan Ramadhan menjelang Hari Raya Idul Fitri, "Bapak Kapolres Simalungun saat melakukan program kegiatan Jumat Curhat Warga meminta masyarakat untuk aktif melaksanakan Siskamling guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat seperti yang telah dilaksanakan oleh masyarakat di Lingkungan I Kelurahan Haranggaol Kecamatan Haranggaol Horison Kabupaten Simalungun.
Baca Juga:
Seorang Pria Pelaku Curanmor Berhasil Diringkus Polsek Perdagangan
Apabila ada diketahui kejadian tindak pidana agar segera melaporkan kepada Pihak Kepolisian terdekat atau dapat menyampaikan langsung kepada kami diposko pengaduan masyarakat di no 0811-6501-516,” pungkas AKP Ari.[bgr]