WahanaNews - Simalungun I Masyarakat yang tinggal di Jalan Kualatanjung tepat di belakang Telkom, Kelurahan Perdagangan III Kecamatan Bandar, mengluh karena sudah lama kondisi jalan di daerah pemukiman mereka rusak bagaikan kubangan kerbau.
Jefry Casanova Selaku Toko Pemuda kecamatan bandar Mengatakan “Jalan di sini sudah lama rusak, Bang. Tapi tidak ada tanggapan deri Pemkab Simalungun. Setiap lewat dari jalan ini, bosanlah. Rusak saja pun terus jalannya,” kata casanova, salah seorang penguna jalan yang kebetulan melintas, Selasa (25/7/2024) Sekira Pukul. 17.00.wib.
Baca Juga:
Trima Keluhan Masyarakat Terkait Kerusakan Jalan, Bupati dan Forkopimda Turun Langsung Ke Lapangan
Menurut Casanova, kerusakan jalan itu sudah sering dipublikasikan media. Meskipun sering dipublikasi, tapi Pemkab Simalungun melalui dinas terkait, sama sekali tidak pernah datang meninjau jalan rusak supaya cepat diperbaiki.
"Kasihan anak-anak sekolah kalau melintasi jalan ini. Apalagi saat musim hujan, air tergenang di lubang-lubang yang ada di badan jalan. Sudah bagaikan kubangan kerbau karena banyak lumpur,” kelunya.
Ditimpali Wawan Warga sekitar, menuturkan, ada beberapa titik jalamn rusak di Kecamatan Bandar. Terutama di Jalan Kartini Ujung. Kemudian, ada kerusakan jalan di Simpang PB tepatnya di inti Kota Perdagangan.
Baca Juga:
Pemprov Bengkulu berikan Hibah jalan ke Pemkot
“Ada kesan pembiaran dari Pemkab Simalungun. Harapan kita, pemkab jangan tutup mata melihat kondisi itu,” katanya.
Lanjutny,"Selama ini, kerusakan jalan Kartini diperbaiki masyarakat melalui gotong royong bersama pemerintahan setempat, dengan menimbun badan jalan yang berlobang dengan batu padas dan disiram pasir agar kerusakannya tak semakin parah"katanya.[bgr44]