Bupati Samosir akan mengerahkan alat berat di Desa Paraduan dalam pembukaan jalan usaha tani dan peningkatan infrastruktur jalan. Namun diminta agar masyarakat bersepakat dan bersedia membebaskan lahan.
"Silahkan didata lahan dan jalan yang akan dibuka. sehingga ketika alat berat diturunkan dapat langsung bekerja, silahkan dimanfaatkan dengan baik" ucap Vandiko.
Baca Juga:
Mendagri Apresiasi Perjuangan Mentan Amran Tambah Alokasi Pupuk
Dalam menjamin kesehatan masyarakat, Vandiko terus melakukan percepatan BPJS gratis bagi masyarakat. Diutarakan, Kondisi saat ini 97,7 persen masyarakat Kabupaten Samosir sudah memiliki BPJS, mencapai target UHC diatas target nasional dan mendapat penghargaan dari pemerintah pusat. Dengan tercapainya UHC, saat ini masyarakat Kabupaten Samosir semakin mudah mendapatkan pelayanan kesehatan cukup dengan membawa KTP/KK.
Dengan pencapaian ini, BPJS masyarakat yang baru didaftar dapat langsung aktif tanpa menunggu sampai 14 hari kedepan. Untuk itu Vandiko, menghimbau masyarakat untuk menggunakan BPJS dalam menjaga kesehatan dan meminta masyarakat yang belum memiliki BPJS mendaftarkan diri dalam Bunga Desa.
Menanggapi keluhan kurangnya pupuk dikalangan petani, Bupati Samosir menjelaskan bahwa Pemkab Samosir tidak tinggal diam dengan kelangkaan pupuk tersebut. Sebagai solusi, Bupati Samosir membuat terobosan baru dengan melakukan pelatihan pembuatan pupuk organik kepada kelompok tani. Dengan tujuan petani dapat memproduksi pupuk sendiri.
Baca Juga:
Masuk Daftar 500 Perusahaan Terbaik, Pupuk Indonesia Berjaya di Kancah ASEAN
Menurut Bupati Samosir, diluar pupuk kimia bersubsidi, sekitar 60 persen kebutuhan pupuk bagi petani diatasi dengan pupuk organik cair maupun padat. Untuk itu Vandiko mengajak petani untuk mengikuti pelatihan dengan serius. Pembuatan pupuk organik ini juga akan dapat memberikan nilai tambah bagi petani, dapat dijual bagi petani lain.
Pemerintah akan membantu sertifikasi pupuk organik yang dihasilkan sehingga bisa dijual menambah pendapatan masyarakat. Disamping itu, Vandiko menyampaikan agar masyarakat tidak ragu dengan pupuk organik, bahwa hasil pertanian dengan pupuk organik cukup bagus dan sudah dibuktikan pada kelompok Tani Siriaon Kecamatan Onan Runggu.
"Tidak usah ragu menggunakan pupuk organik, sudah ada bukti, selain memelihara kesuburan tanah, dengan pupuk organik hasil pertanian juga bagus dan memuaskan," ungkap Bupati Samosir.