WahanaNews - Simalungun I Bagi kaum Milenial yang hobby Nongkrong sambil ngopi cantik, gak ada salahnya memilih One Coffe di Jalan Bandar Jawa, Huta V, Perdagangan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Selain memberikan nuansa baru bagi kaum Milenial yang aktif di media sosial (Medsos), pengunjung juga di manjakan dengan tempat spot foto shelfi dengan dihiasi lampu-lampu gantung yang menghiasi di sekeliling Cafe hingga membuat pemandangan semakin indah khususnya malam hari, Kamis (10/02).
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
Tempat ngopi ini memiliki konsep alam terbuka. Membuat pengunjung yang datang menikmati untuk sekedar menikmati secangkir kopi panas serta minuman dingin lainnya, dengan nuansa sederhana namun bernilai tinggi, terlihat dengan kursi-kursi dan meja kayu tersusun rapi disekitar halaman Cafe.
Selain memberikan nuansa baru, One Coffee juga menyediakan menu makanan sederhana yang pas dikantong para kaum milenial yang rata-rata setiap menunya dibawah Rp 20 ribu rupiah. Seperti, Kopi Susu, Mie Instan, Bakwan Goreng dan Nasi Goreng.
Modal Rp 20 ribu rupiah, pengunjung telah dapat menikmati keindahan cahaya lampu di malam hari.
Baca Juga:
Jalur Parapat-Siantar longsor sat lantas simalungun lakukan pengamanan
One Coffee memiliki bangunan utama yang meterialnya terbuat dari bahan Kayu yang menambah kesan alami dan cocok untuk dijadikan lokasi spot foto shelfi. One Coffee dikelolah oleh warga setempat dan bekerjasama dengan pengembang, hal itu dilakukan untuk mempromosikan Huta V, Perdagangan, Kabupaten Simalungun.
"Idenya muncul karena kami melihat potensi kopi sebagai kebutuhan bagi masyarakat," kata salah satu pekerja One Coffee.
Sambung pekerja One Coffee itu lagi, One Coffee telah dibuka sekitar 2 tahun lalu, One Coffe mulai diserbu kalangan muda - mudi hingga orang tua di kawasan Kota yang sering disebut Sanpantao.Tak hanya itu, warga dari pusat perkotaan Perdagangan hingga luar kota juga melintas dan singgah ke One Coffee.